Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2023

KISAH NABI HUD AS.

Gambar
Nabi Hud as adalah keturunan Sam bin Nuh (cucu Nabi Nuh). Beliau diutus Allah untuk berdakwah kepada kaum 'Ad, suatu kaum yang bertempat tinggal di Al-Ahqaf sebelah utara Hadramaut di negeri Yaman. Nabi Hud menyeru kaumnya untuk menyembah Allah, dan meninggalkan agama berhala, serta melarang menganiaya sesama manusia. Nabi Hud as. diutus kepada kaum 'Ad, mereka termasyhur karena tubuhnya besar-besar dan kuat. Mereka mempunyai kebuh-kebun yang luas, hasil bumi yang berlipat ganda banyaknya. Dengan kekayaan yang melimpah, mereka dapat membuat rumah dan istana yang indah, untuk tempat tinggal mereka masing-masing. Karena kebahagiaan hidup yang berlimpah, mereka lupa akan asal usulnya, mereka tidak tahu dari mana asalnya segala nikmat dan rahmat yang berlimpah itu. Kepada batu-batu mereka berterima kasih atas semua nikmat dan rahmat itu, dan kepada batu pula mereka meminta pertolongan bila ditimpa kesusahan dalam hidup dan penghidupan. Agar mereka tidak sesat, Nabi Hud

DO'A PERLINDUNGAN DARI KEJELEKAN MAKHLUQNYA ALLAH

Gambar
ⓢⓘⓡⓐⓜⓐⓝ ⓠⓞⓛⓑⓤ ⓠⓗⓙ Ada kalimat singkat yang membuat pembacanya dilindungi Allah dari kejahatan dan bahaya. Juga dilindungiNya dari kecelakaan. Termasuk serangan binatang beracun dan berbahaya seperti kalanjengking, ular dan sebagainya. Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu berkata, “Ada seseorang yang datang menghadap Nabi ﷺ lalu berkata, ‘Wahai Rasulullah, mengapa aku menjumpai kalajengking yang menyengatku semalam.” Rasulullah bersabda, “Andai ketika sore kamu membaca (yang artinya) ‘Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan makhluk-Nya’ niscaya dia tidak akan mencelakaimu.’ Inilah kalimat yang diajarkan Rasulullah ﷺ Singkat bacaannya, Namun ia memiliki keutamaan luar biasa. Pembacanya akan dilindungi Allah dari kejahatan, kecelakaan dan bahaya. Doa singkat itu berbunyi: أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّاتِ مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ A’uudzu bikalimaatillaahit taammaati min syarri maa kholaq Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempu

JADILAH YANG BERUNTUNG DITENGAH KESIBUKAN.

Gambar
Tiba-tiba terpikir oleh hati ini akan " WAKTU ".. Betapa banyak manusia sibuk akan rutinitas yang biasa dijalankan ataupun yang sedang dijalankan.. Pikiran, hati, hingga lisan seakan bercakap dengan segala yang ada dalam rasa menyertai kesibukannya... " WAKTU " seakan hanya lewat dan menemani sesaat, seakan tiada sesal dan berat berpisah dengannya yang telah terlewat... Saudaraku.. Tahukah engkau bahwa sepersekian detik pun waktu yang telah kita lewatkan itu akan ditanya oleh Allah ? Tidaklah bergeser kedua kaki seorang hamba pada hari kiamat, sehingga ditanyakan tentang 4 perkara : pertama. tentang umurnya ( WAKTU nya) dihabiskan untuk apa... al-hadist Hal inilah yang sering kita lalaikan, tak tersadari oleh jiwa dan terlupakan oleh hati... Subhanallah.. Maka benarlah Allah berfirman : Demi masa. Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal shalih dan nasehat menasehat

BAHAYANYA MENUDUH

Gambar
                      BAHAYANYA MENUDUH               ⓢⓘⓡⓐⓜⓐⓝ ⓠⓞⓛⓑⓤ ⓠⓗⓙ Allah berfirman : وَالَّذِينَ يُؤْذُونَ الْمُؤْمِنِينَ وَالْمُؤْمِنَاتِ بِغَيْرِ مَا اكْتَسَبُوا فَقَدِ احْتَمَلُوا بُهْتَانًا وَإِثْمًا مُبِينًا ✾ سورة الاحزاب ٥٨ Dan orang-orang yang menyakiti orang-orang mukmin laki-laki dan wanita, tanpa ada kesalahan yang mereka perbuat, maka sungguh mereka telah memikul kebohongan dan dosa yang nyata عَنْ يَحْيَى بْنِ رَاشِدٍ قَالَ : جَلَسْنَا لِعَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُمَرَ ، فَخَرَجَ إِلَيْنَا فَجَلَسَ، فَقَالَ : سَمِعْتُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ : " مَنْ حَالَتْ شَفَاعَتُهُ دُونَ حَدٍّ مِنْ حُدُودِ اللَّهِ فَقَدْ ضَادَّ اللَّهَ، وَمَنْ خَاصَمَ فِي بَاطِلٍ وَهُوَ يَعْلَمُهُ لَمْ يَزَلْ فِي سَخَطِ اللَّهِ حَتَّى يَنْزِعَ عَنْهُ، وَمَنْ قَالَ فِي مُؤْمِنٍ مَا لَيْسَ فِيهِ أَسْكَنَهُ اللَّهُ رَدْغَةَ الْخَبَالِ حَتَّى يَخْرُجَ مِمَّا قَالََ ✾ رواه أبي داود ، أَوَّلُ كِتَابِ الْأَقْضِيةِ ، بَابٌ : فِيمَنْ يُعِينُ عَلَى خُصُومَةٍ ،

TELADAN YANG BAIK ADALAH NASEHAT YANG TERBAIK

Gambar
Jamaah di saat ini membutuhkan teladan yang baik, yang dibuktikan dengan tingkah, perilaku, adab dan akhlak dalam kehidupan sehari-hari. Jika hanya dengan perkataan saja, maka hal tersebut tidaklah cukup. Banyak penyampai/pengurus/mubaligh menyeru agar jamaah shalat berjamaah di masjid akan tetapi ternyata dia sendiri tidak shalat berjamaah di masjid. Banyak para penyampai menyerukan agar berakhlak mulia dan pandai menjaga lisan, tetapi ternyata dia sendiri tidak memiliki akhlak mulia dan tidak bisa “menyaring” kata-katanya. Perkataan saja tidak cukup, tetapi haruslah diberikan teladan dengan perbuatan. Bahkan, ketika perjanjian Hudaibiyah, Nabi ﷺ dan para sahabat dihalangi oleh orang-orang musyrik Quraisy untuk masuk ke kota Mekkah. Padahal pada saat itu Rasulullah ﷺ dan para sahabat ingin berumrah. Akhirnya mereka pun tidak bisa melanjutkan umrahnya dan terpaksa membatalkan umrahnya dengan cara menyembelih hewan dan mencukur rambut. Rasulullah ﷺ mengatakan kepada para sah

PERJANJIAN YANG KUAT DAN SUCI

Gambar
Akad Nikah hakikatnya merupakan janji yang kuat dan suci di hadapan Allah yang harus dipertanggung jawabkan. Dalam Al-Quran Surah An-Nisa‘: 21, Allah menjelaskan bahwa ikatan pernikahan antara suami-istri sebagai ميثاقا غليظا (perjanjian yang kuat). Pernikahan adalah “Ikatan Janji Yang Kuat Dan Suci”. Allah menjelaskan bahwa ikatan pernikahan antara suami-istri sebagai “mitsaqan ghalidha” (Inilah yang dinamakan dengan Ijab Qabul) Dengan ijab-qabul, maka terjadi perubahan besar; yang haram menjadi halal, yang maksiat menjadi ibadah, kekejian menjadi kesucian, kebebasan menjadi tanggung jawab, nafsu pun berubah menjadi cinta dan kasih sayang. Betapa agungnya janji pernikahan tersebut..... Maka hendaknya janji yang kuat ini di pegang dengan teguh oleh dua insan yang telah menikah.  Allah telah mengingatkan dalam Al-Quran surah Al-Isra‘ : 34, Oleh karena itu tidak selayaknya hanya karena masalah yang kecil dan sepele kemudian menjadi sebab pe

KISAH NABI ADAM ALAIHISSALAM.

Gambar
Nabi Adam as. Adalah manusia pertama dan bapak umat manusia yang diangkat dan diutus oleh Allah swt. sebagai nabi, rasul dan khalifah. Beliau dijadikan Allah swt. dari tanah, dibentuk berupa manusia dan kemudian ditiupkan ruh ke dalamnya, sehingga hiduplah dia sebagaimana manusia sekarang ini. Demikian diterangkan dalam Al-Qur'an: Sebelum Nabi Adam as. (manusia) ada, Allah swt. telah menciptakan malaikat dari cahaya dan jin dari api yang sangat panas, sebagaimana firman Allah: Ketika Nabi Adam telah diciptakan Allah, maka datanglah perintah kepada malaikat, supaya sujud menghormatinya. Semua malaikat sujud menghormati Nabi Adam, kecuali iblis yang sombong karena merasa diri- nya lebih mulia dari Nabi Adam. Sebab dia dijadikan dari api, sedangkan Nabi Adam dijadikan dari tanah. Sebagaimana firman Allah: Karena iblis tidak mau sujud kepada Adam, maka Allah berfirman kepada iblis: Dia (Allah) berfirman, 'Wahai