RENUNGAN

                          RENUNGAN 

ⓢⓘⓡⓐⓜⓐⓝ ⓠⓞⓛⓑⓤ ⓠⓗⓙ

Ada 2 Jenis Manusia yang kamu tak perlu menjustifikasi perbuatanmu di hadapan mereka :

❶ Sahabat yang sudah mengenalmu dengan baik
❷ Musuh yang selalu menantikan kesalahanmu 

Karena itu Tidak usah kau hiraukan apa yang dikatakan orang kepadamu
Karena kau lebih tahu tentang dirimu sendiri
Dan Allah lah yang lebih tahu keadaanmu dan niatmu

Jangan kau rendahkan harga dirimu dengan mencari² justifikasi atas perbuatanmu

Karena rahasia kegagalan di dalam hidup ini, Adalah selalu berusaha mencari keridhaan semua orang...

Padahal, Mencari Ridha manusia itu tujuan yang takkan bisa diraih. Sementara mencari ridha Allah tujuan yang tak boleh ditinggalkan. 

Karena itu tinggalkan sesuatu yang tak bisa diraih, dan raihlah sesuatu yang tidak boleh ditinggalkan

Ketahuilah, sebesar²nya orang yang menyesal adalah orang yang menghabiskan waktunya untuk berusaha menjadi apa yang diinginkan orang lain (People Pleasure)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TARAWIH DIMASJID TAPI WITIRNYA DIRUMAH

5 SUKSES DI BULAN RAMADHAN

8 JENIS TEMAN BERGAUL DAN PENGARUHNYA